Bertemu Menteri ATR, Bupati Bicarakan Tumpang-tindih Status Lahan di Kuansing

Senin, 24 Juni 2024

Bupati Dr. H. Suhardiman Amby, Ak. MM bertemu Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Agus Harimurti Yudoyono, di Jakarta Sabtu (22/6/2024) /foto riauterkini.com

BEDELAU.COM --Tumpang tindih lahan di Kuansing, yang selama ini menjadi persoalan antara perusahaan dan masyarakat merupakan salah satu prioritas Bupati DR. H. Suhardiman Amby, Ak. MM untuk menyelesaikannya dengan mencarikan solusi kongkrit.

Sebagai langkah nyata Sabtu (22/6/2024) malam Bupati bertemu Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Agus Harimurti Yudoyono, di Jakarta, dimomen penuh keakraban ini Bupati menyampaikan persoalan lahan yang selama menjadi tumpang tindih.

"Kompleksitas masalah pertanahan di Kuansing, masih banyak di temukan tumpang tindih serta hal lainnya terkait masalah pertanahan kita sampaikan kepada Pak Menteri," kata Bupati.

Kepada Mentri AHY, Bupati minta carikan solusi tanpa merugikan semua pihak.

Menteri ATR dalam hal ini pun kata Bupati merespon sangat positif, bahkan dirinya berencana akan melakukan kunjungan kerja ke Kuansing.

"Intinya kita  bertemu, membicarakan banyak hal tentang Kuansing, dengan harapan bisa membawa perubahan besar untuk kemajuan Kuansing ke depan," katanya.

Ia berharap langkah untuk menyelesaikan persoalan lahan di Kuansing ini bisa dimudahkan dan menemukan titik terang agar masyarakat terbantu.**

 

 

 

Sumber: riauterkini.com