Kapolda Riau Tegaskan Penanganan Longsor di Tanjung Alai Prioritas

Senin, 02 Desember 2024

Kapolda Riau Irjen Pol H Mohammad Iqbal S turun langsung meninjau lokasi longsor di Km 106/107, Tanjung Alai, foto: cakaplah.com

BEDELAU.COM --Kapolda Riau Irjen Pol H Mohammad Iqbal S turun langsung meninjau lokasi longsor di Km 106/107, Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar, Selasa (2/12/2024). Longsor yang mengakibatkan putusnya akses jalan utama ini menyulitkan masyarakat dalam beraktivitas.

Irjen Iqbal didampingi Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Riau, Yohanis Tullak Todingrara, Kabid Propam Polda Riau Kombes Edwin Louis Sengka, Wadir Lantas Polda Riau AKBP Nurhadi Ismanto, Kasat Lantas Polres Kampar Vino Lestari, serta pejabat terkait lainnya.

Irjen Iqbal mengatakan, penanganan bencana tersebut menjadi prioritas. “Saya turun langsung untuk memantau kondisi jalan yang terputus akibat longsor. Ini menjadi prioritas kita untuk segera ditangani agar masyarakat tidak terhambat dalam beraktivitas,” ujar Irjen Iqbal.

Irjen Iqbal menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Riau untuk segera menangani longsor tersebut.

Ia juga mengingatkan agar proses penanganan dilakukan dengan cepat dan tepat guna meminimalkan dampak terhadap masyarakat yang melintas, terutama yang melalui jalur Riau-Sumatera Barat.

“Saya berharap perbaikan jalan ini dapat segera dilakukan dan akses jalan kembali normal,” tegasnya.

Longsor di Tanjung Alai disebabkan oleh curah hujan tinggi dalam beberapa waktu terakhir, yang mengakibatkan kerusakan pada jalan tersebut. Kondisi ini menghambat transportasi dan aktivitas ekonomi warga setempat.

Diharapkan penanganan segera dapat diselesaikan, sehingga akses jalan kembali lancar dan dampak negatif terhadap masyarakat dapat diminimalkan.**

 

 

Sumber: cakaplah.com