Kanal

Pekanbaru Diguyur Hujan Deras, BPBD Sebut Hasil Modifikasi Cuaca

PEKANBARU, BEDELAU.COM -Sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru direndam banjir, akibat hujan deras yang terjadi sejak, Senin (25/4/2022) subuh. Beberapa ruas jalan dan pemukiman warga pun direndam banjir dengan ketinggian air bervariasi. 

Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru, Zarman Candra mengaku belum bisa memastikan berapa jumlah rumah yang terdampak banjir. Ia menyebut tim masih melakukan pemantauan dan pendataan di lapangan. 

"Tim kita masih lakukan pemantauan di lapangan. Tadi baru dari kelurahan Sungai Sibam yang melaporkan ke kita," ujar Zarman. 

Ia mengaku bahwa hujan deras yang mengguyur Kota Pekanbaru dari pukul 04.30 WIB merupakan hasil modifikasi cuaca, untuk antisipasi kebakaran hutan dan lahan. 

"Informasi dari AURI ada rekayasa cuaca, modifikasi cuaca yang dilakukan dalam upaya pencegahan Karhutla di Provinsi Riau. Karena Pemerintah Provinsi Riau tengah siaga darurat Karhutla," terangnya. 

Kondisi ini menyebabkan Kota Pekanbaru diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Ia menyebut mayoritas pada wilayah Pekanbaru Kota digenangi banjir. Ketinggian banjir mencapai betis orang dewasa. 

 

 

Sumber: riauaktual.com

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER