Kanal

Ketua KPU Bengkalis Ambil Alih Jabatan Fadhillah

BENGKALIS,BEDELAU.COM—Salah satu komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkalis Fadhillah Al Mausuly, ditetapkan tersangka atas dugaan korupsi dana hibah saat Pilkada serentak 2020 lalu.

“Telah dilakukan penetapan tersangka dan penahanan terkait tindak pidana korupsi atas nama Fadhillah, tersangka eks Ketua KPU Kabupaten Bengkalis,”ungkap Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, Rabu (2/7/2023).

Tersangka Fadhillah ini ditahan terkait kasus dana hibah Rp 40 miliar pada saat Pilkada Serentak 2020 lalu. Dari hasil audit penghitungan kerugian keuangan negara yang dilakukan oleh pihak Inspektorat KPU RI didapati kerugian negara berkisar Rp 4 miliar lebih.

Selain Fadhillah, sebelumnya turut ditetapkan tersangka yaitu Puji Hartono selaku kuasa pengguna anggaran (KPA), Hendra (Pejabat Pembuat Komitmen), Candra (Bendahara Pengeluaran) dan M. Soleh (Verifikator Kegiatan). Kempat tersangka sebelumnya, saat ini sedang menjalani persidangan Tipikor. Sehingga Polres menetapkan lima tersangka dalam kasus ini.

Kekosongan Jabatan Sementara

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Bengkalis Elmiawati Saparina, Rabu (2/8/2023) saat dihubungi perihal salah seorang komisoner KPU Bengkalis mengutarakan, turut prihatin atas apa yang terjadi di KPU Bengkalis.

“Kami saat ini masih menunggu arahan KPU RI melalui KPU Provinsi Riau, untuk sementara kekosongan jabatan diisi saya sendiri selaku wakil divisi teknis,”ungkapnya.

Terkait tahapan dan proses Pemilu 2024 yang sudah berjalan. Elmiawati Saparina mengutarakan, saat ini tahapan memang sudah berjalan seperti biasanya. Tentu jika dibilang kewalahan, maka dengan adanya ini KPU harus kuat menyikapinya.

“Saya langsung bertindak mewakili dan memenuhi rapat divisi teknis di KPU Riau, besok saya mewakili yang bersangkutan di Pekanbaru. Untuk saudara Fadhillah, semalam belum bisa dijenguk, namun sekretaris KPU kita sudah berkoordinasi untuk menjenguknya,”kata Elmiawati Saparina.(ra)

 

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER