Kanal

Pemdes Teluk Latak Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Lapangan Desa

BENGKALIS,BEDELAU.COM—Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78 Tahun 2023 juga berlangsung di ceruk-ceruk kampung dan desa. Salah satunya di Desa Teluk Latak, Kecamatan Bengkalis, Kamis (17/8/2023).

Detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI dilaksanakan dengan penuh khidmat di Lapangan Desa, Dusun Langgam Muara, RT.02/RW.02. Setidaknya, sekitar 400 warga turut serta dalam memperingati detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI ke-78.

Pasukan pengibar bendera (Paskibra) dari siswa-siswi SMP Negeri 7 Desa Teluk Latak.(FOTO)

Upacara itu, bertindak sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dari siswa-siswi SMP Negeri 7 Teluk Latak, sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kepala Desa Teluk Latak Mansur, serta melibatkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat.

Sedangkan peserta, pemerintah desa melibatkan seluruh anak-anak murid dan pelajar sekolah dasar negeri (SDN), mulai dari SDN 44, SDN 55, SDN 18, SDN 19, SMP 7 Teluk Latak, serta seluruh majelis guru, pemuka masyarakat, BPD, TP-PKK, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan seluruh kelembagaan yang ada di desa.

Kepala Desa Teluk Latak Mansur, bersama Pakibra dan seluruh peserta Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Lapangan Desa.(FOTO)

Selain itu juga ada penampilan, direktur BUMDesa Teluk Latak beserta pengurus, yang tampil membawakan lagu wajib HUT Kemerdekaan RI ke-78. Mereka penuh semangat, ikut serta dalam rangkaian upacara dari awal hingga akhir upacara pengibaran bendera merah putih.

“Melalui HUT Kemerdekaan RI ke-78 ini, saya melaksanakan upacara bersama masyarakat desa dan seluruh kelembagaan yang ada. Harapan saya, melalui upacara ini, kita bisa mengenang jasa para pahlawan, yang berjuang untuk kemerdekaan,"ungkap Kepala Desa Teluk Latak Mansur, Kamis (17/8/2023).

Lebih lanjut Mansur mengatakan, semangat kemerdekaan RI ke-78 ini harus dijaga dengan kegiatan-kegiatan positif ditengah masyarakat desa.

Ini dia Paskibra Desa Teluk Latak yang berasal dari SMP Negeri 7 Teluk Latak.(FOTO)

"Para pahlawan kita sudah berkorban nyawa, nah sebagai generasi penerus, tentunya kita mengajak masyarakat mengisi kemerdekaan ini. Seperti upacara, pemasangan bendera merah putih dihalaman rumah dan kegiatan-kegiatan positif lainnya ditengah masyarakat,”timpalnya lagi.

Ia juga mengatakan, sebagai wakil dari masyarakat Desa, dirinya merasa bangga dan terhormat dapat berdiri menyampaikan pengakuan dalam peringatan hari yang sangat bersejarah ini.

Dimana, sambung Mansur,kemerdekaan adalah hak kita sebagai bangsa dan sebagai bagaian dari generasi penerus, memiliki tanggungjawab untuk menjaga,memelihara dan memajukan perjuangan para pahlawan.

Tamu Undangan dan Peserta Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78.(FOTO)

Peringatan HUT RI bukan hanya sesaat untuk merayakan dengan riang gembira,tetapi juga sebagai waktu untuk mengkhawatirkan dan menilai kemajuan, yang telah dicapai serta tantangan, yang masih dihadapi dewasa ini.

“Marilah kita bersama-sama merenungi dan memikirkan bagaimana kita dapat berkontribusi dalam memajukan Desa Teluk Latak dan Indonesia yang kita cintai ini,”tutup Mansur dengan nada berapi-api.(infotorial/sukardi)

Pengibaran Bendera Merah Putih oleh Paskibraka dari SMP Negeri 7 Teluk Latak.(FOTO)

Pembacaan Doa yang dipandu oleh tokoh agama di Desa Teluk Latak.(FOTO)

 

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER