Kanal

Anjlok Harga Karet di Kuansing, Petani Tagih Peran Pemerintah

BEDELAU.COM --Harga karet di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) kembali mengalami penurunan signifikan.

Dalam sepekan terakhir, harga karet di tingkat lelang turun menjadi Rp14.711 per kilogram, dibandingkan pekan sebelumnya yang mencapai Rp15.805 per kilogram.

"Penurunan ini cukup tajam, mencapai Rp1.094 per kilogram," kata Kadisbunnak Kuansing, Andriyama Putra dilansir media, Minggu (29/12/2024).

Tak hanya harga, produksi harian karet dari petani di Kuansing juga mengalami penurunan drastis. Jika sebelumnya rata-rata produksi harian mencapai 22 ton, pekan ini hanya tersisa 10 ton per hari.

"Ini merupakan angka produksi terendah dalam beberapa bulan terakhir. Padahal, sebelumnya produksi sempat menyentuh 25 ton per hari," jelas Andriyama.

Ia menjelaskan, tingginya intensitas hujan di Kuansing menjadi salah satu penyebab utama menurunnya produksi karet.

Selain itu, pola penjualan petani yang menahan hasil panen hingga harga membaik juga berkontribusi pada situasi ini.

"Kemungkinan besar, petani memilih menyimpan karet mereka. Ketika harga mulai naik, mereka akan melepas hasil panennya," tambahnya.

Sejak awal Desember 2024, harga karet di Kuansing memang menunjukkan pola fluktuasi. Pada awal bulan, harga sempat anjlok hingga Rp14.235 per kilogram.

Kemudian, terjadi kenaikan tipis pada 19 Desember 2024 dengan harga Rp14.911 per kilogram, sebelum akhirnya mencapai puncak Rp15.805 per kilogram pekan lalu.

Menurut Andriyama, harga karet yang tidak stabil ini menjadi tantangan besar bagi petani. Namun, ia optimis situasi akan membaik dengan beroperasinya fasilitas pengolahan karet di Desa Kopah, Kecamatan Kuantan Tengah, yang direncanakan mulai beroperasi pada tahun 2025.

"Pengolahan ini akan mengolah karet menjadi produk bernilai tambah seperti karet gelang dan seal tabung gas. Kami berharap keberadaan pengolahan ini bisa membantu menstabilkan harga karet di Kuansing," ujarnya.

Para petani berharap harga karet kembali membaik menjelang tahun baru. Mereka juga mengandalkan peran pemerintah daerah dalam mendukung stabilitas harga melalui program-program strategis.

 

 

 

Sumber: SM News.com

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER