Pilihan
Bupati Bengkalis yang Tak Anti Kritik
Ciri Khas Warna Kuning, Masjid Kuning Miliki Sejarah Panglima Minal
Mayat Perempuan Ditemukan Mengapung di Sungai Selat Morong-Rupat
Kasus 28 Pekerja Migran Indonesia, Polisi Tetapkan 3 Tersangka
Jalan Penghubung Riau-Sumbar Macet Total Akibat Jembatan Nyaris Amblas
BEDELAU.COM --Arus lalu lintas di jalur penghubung Riau-Sumatera Barat (Sumbar) mengalami kemacetan total, Senin (25/11/2024), akibat jembatan di Kilometer 106-107, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, nyaris amblas.
Kondisi ini membuat kendaraan berat tidak dapat melintas, menyebabkan antrean panjang sejak dini hari.
Kasatlantas Polres Kampar, AKP Vino Lestari, menjelaskan bahwa jembatan tersebut berpotensi mengalami kerusakan lebih parah jika terus dilalui kendaraan berat.
"Jembatan ini berisiko amblas lebih parah, sehingga untuk sementara waktu kendaraan besar tidak diizinkan melintas," ujar AKP Vino saat dikonfirmasi, Senin siang.
Saat ini, Polres Kampar telah menerjunkan tim Satuan Lalu Lintas ke lokasi untuk mengatur arus lalu lintas dan mengamankan area sekitar jembatan.
Selain itu, koordinasi dengan pihak terkait terus dilakukan untuk mempercepat perbaikan jalan.
"Tim sudah berada di lokasi untuk mengamankan situasi. Kami berharap jalur ini segera diperbaiki karena merupakan rute utama penghubung Riau dan Sumbar," tambahnya.
AKP Vino juga mengimbau masyarakat yang hendak bepergian ke Sumatera Barat atau sebaliknya untuk sementara menunda perjalanan hingga jalur dapat dilalui kembali.
Alternatif lain, pengguna jalan disarankan mencari rute lain untuk menghindari kemacetan.
"Kami mengimbau masyarakat untuk bersabar atau mencari jalur alternatif, demi keselamatan bersama," tutupnya.
Sumber: Riauaktual.com
Uji Coba Feeder Listrik di Pekanbaru Layani Rute Ini
BEDELAU.COM --Pemko Pekanbaru melakukan uji coba Oplet Pekan di halaman SMPN 42 .
Jalan Lintas Riau-Sumbar Ditutup Total untuk Perbaikan di Desa Tanjung Alai
BEDELAU.COM --Jalan lintas Riau-Sumbar di Desa Tanju.
Viral Gajah Liar Berenang di Danau Kahyangan Rumbai
BEDELAU.COM --Warga Kota Pekanbaru dihebohkan dengan kemunculan seeko.
Waduh! Jalan Lintas Riau-Sumbar Ditutup Total 3 Hari Lamanya
BEDELAU.COM --Jalan Lintas Riau-Sumbar ditutup total.
Truk Besar Belum Boleh Lewati Lintas Riau-Sumbar di Kampar
BEDELAU.COM --Truk besar belum dibolehkan melewati K.