Pilihan
Silaturrahmi Akbar, IKA FIA Unilak Gelar Parade Musik dan Lagu
Ketua PWI Riau Buka Resmi Agenda OKK Calon Anggota Baru Tahun 2025
Bupati Bengkalis yang Tak Anti Kritik
Ciri Khas Warna Kuning, Masjid Kuning Miliki Sejarah Panglima Minal
1.000 Siswa Kunjungi Stand Pameran Unilak di Riau Edutech Campus Summit 2025

BEDELAU.COM --Universitas Lancang Kuning (Unilak) turut berpartisipasi dalam acara Riau Edutech Campus Summit 2025 yang berlangsung pada 22-24 Januari 2025 di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Pekanbaru.
Acara ini menarik antusiasme para pelajar, dengan kehadiran 1.000 siswa dari berbagai tingkat menengah atas di Riau.
Wakil Rektor III Unilak Dr Hardi SE MM menyampaikan, dalam event tersebut, Unilak memanfaatkan kesempatan untuk memperkenalkan berbagai program studi, fasilitas, dan lain-lain kepada para peserta. Hal ini merupakan dukungan Unilak terhadap acara yang diinisiasi oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Riau sebagai upaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Riau.
"Unilak mendukung penuh PGRI dalam gelaran Edutech Campus Summit 2025. Kami hadir untuk membantu siswa-siswi dengan memberikan informasi seputar program studi di Unilak. Ini merupakan komitmen kami untuk terus berpartisipasi dalam mendukung pendidikan di Riau," ujar Dr Hardi.
Selain itu, Dr Hardi memaparkan, acara ini menjadi ajang penting bagi siswa untuk mengenal lebih dekat berbagai kampus dan peluang pendidikan yang ada, termasuk Unilak sebagai salah satu universitas terkemuka di Riau.
“Dengan keterlibatan aktif dalam event seperti ini, Unilak menunjukkan perannya sebagai mitra strategis dalam pengembangan pendidikan di daerah,” imbuhnya.
Dr Hardi berharap Riau Edutech Campus Summit 2025 menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk melanjutkan pendidikan tinggi, sekaligus menjawab kebutuhan akan SDM yang berkualitas di era digital.
Salah satu siswa, Andri dari Kab Rokan Hulu Riau tampak mengunjungi stand datang Unilak. Bersama teman temanya yang menaiki bus, Andri mencari tau seputar beasiswa. “ Rencana memang ingin kuliah di Pekanbaru, jadi cari cari kampus yang cocok. Saya liat katanya Unilak ada banyak menawarkan beasiswa.” Ujarnya.
Dosen dan Mahasiswa S2 Ilmu Pertanian Unilak Lakukan Pengabdian Internasional di Tokyo
TOKYO,BEDELAU.COM -- Kamis, 16 Oktober 2025. Tim dos.
Dosen Fakultas Hukum Unilak Laksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat di SMAN 7 Pekanbaru
BEDELAU,COM --Pekanbaru, 11 Juli 2025 – Dosen Fakultas Hukum Universitas Lanca.
Dosen Prodi Magister Ilmu Lingkungan SPS Unilak Lakukan Pengabdian di SMAN 7 Pekanbaru
BEDELAU.COM –Dosen Magister Ilmu Lingkungan Sekola.
Prof Ardiansah Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Unilak Bidang Ilmu Hukum Konstitusi
BEDELAU.COM --Dengan suasana tradisi budaya dan nila.
9 Mahasiswa Fadiksi Unilak Magang Internasional di Malaysia
BEDELAU.COM --Rektor Universitas Lancang Kuning Riau.
Manuskrip Perang Siak di Tampilkan Dosen FIB Unilak di Konferensi Internasional di Abu Dhabi
BEDELAU.COM --– Dosen Fakultas Ilmu Budaya Unilak .