Pilihan
Silaturrahmi Akbar, IKA FIA Unilak Gelar Parade Musik dan Lagu
Ketua PWI Riau Buka Resmi Agenda OKK Calon Anggota Baru Tahun 2025
Bupati Bengkalis yang Tak Anti Kritik
Ciri Khas Warna Kuning, Masjid Kuning Miliki Sejarah Panglima Minal
SPMB SMA/SMK Negeri, Sekolah Favorit di Pekanbaru Masih Jadi Incaran Calon Siswa

BEDELAU.COM --Tiga hari dibuka pendaftaran Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) SMA/SMK negeri di Riau, sekolah favorit di Kota Pekanbaru masih menjadi incaran calon peserta didik.
Sekolah dimaksud adalah SMAN 1, SMAN 8 dan SMAN 5 Pekanbaru paling banyak diminati calon siswa dan jadi pilihan orang tua siswa.
"Sekolah yang banyak diminati calon siswa sama dengan tahun-tahun sebelumnya, yakni SMA Negeri 1, SMA Negeri 5 dan SMA Negeri 8 Pekanbaru. Itu yang paling banyak diminati," kata Kepala Bidang SMA Dinas Pendidikan Riau Asrol Kamal MPd, Jumat (27/6/2025).
Asrol mengatakan, banyaknya minat orang tua memasukkan anaknya di sekolah berprestasi dan berkualitas tersebut tidak sebanding dengan ketersedian jumlah siswa yang akan diterima di masing-masing sekolah tersebut.
"Karena jumlah murid satu lokal itu berdasarkan aturannya paling banyak 36 orang, dengan jumlah lokal yang tidak mungkin lagi ditambah dikarenakan tidak adanya lokasi untuk itu. Maka tentu akan banyak yang tidak terakomodir atau diterima di sekolah-sekolah tersebut," terangnya.
Karena itu, lanjut Asrol, ke depan pihaknya akan mengkaji untuk menjadikan SMA Negeri 8 dan SMA Negeri 1 tersebut sebagai sekolah unggulan, sama seperti SMA Plus dan SMA Olahraga Provinsi Riau.
"Sehingga nantinya yang nendaftar dan diterima di sekolah itu adalah yang berprestasi dan unggul. Ini akan kita kaji, dan semoga pada PMB tahun depan sudah bisa terealusasi," sebutnya
Atas kondisi itu, Asrol mengingatkan orang tua siswa tidak terlalu memaksakan anak-anak mereka untuk masuk disekolah-sekolah unggul atau favorit.
"Karena pada dasarnya SMA sederajat itu adalah bagian dari untuk bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya atau untuk masuk ke perguruan tinggi," pintanya.
Terkait dengan jalur yang tersedia, dari empat jalur, Jalur Domisili, Jalur Afirmasi (Ekonomi Tidak Mampu/Disabilitas), Jalur Perpindahan Orang Tua/Wali (Pindah Tugas), dan Jalur Prestasi, yang masih banyak dipakai adalah jalur domisili dan jalur prestasi.
"Karena memang untuk jalur Afirmasi, persyaratannya sangat ketat. Bisa jadi itu yang menyebabkan orang tua tidak memilih jalur tersebut," ujarnya.
Sementara untuk Prestasi non akademik menurutnya itu harus berjenjang, mulai dari kabupaten/Kota, lalu tingkat provinsi, hingga tingkat pusat, dan untuk jalur tahfidz harus di ketahui LPTQ.
"Untuk domisili, orang tua harus juga memahami bahwa meski tinggal dekat dengan sekolah, jika nilai akademik tidak memenuhi standar yang ditetapkan masing-masing sekolah, tentu juga tidak akan diterima, dan jangan protes ketika melihat anak yang jaraknya lebih jauh dari jalur yang sama, diterima, karena dia memiliki nilai akademik yang memenuhi standar atau sesuai yang disyaratkan," tutupnya.
Dosen dan Mahasiswa S2 Ilmu Pertanian Unilak Lakukan Pengabdian Internasional di Tokyo
TOKYO,BEDELAU.COM -- Kamis, 16 Oktober 2025. Tim dos.
Dosen Fakultas Hukum Unilak Laksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat di SMAN 7 Pekanbaru
BEDELAU,COM --Pekanbaru, 11 Juli 2025 – Dosen Fakultas Hukum Universitas Lanca.
Dosen Prodi Magister Ilmu Lingkungan SPS Unilak Lakukan Pengabdian di SMAN 7 Pekanbaru
BEDELAU.COM –Dosen Magister Ilmu Lingkungan Sekola.
Prof Ardiansah Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Unilak Bidang Ilmu Hukum Konstitusi
BEDELAU.COM --Dengan suasana tradisi budaya dan nila.
9 Mahasiswa Fadiksi Unilak Magang Internasional di Malaysia
BEDELAU.COM --Rektor Universitas Lancang Kuning Riau.
Manuskrip Perang Siak di Tampilkan Dosen FIB Unilak di Konferensi Internasional di Abu Dhabi
BEDELAU.COM --– Dosen Fakultas Ilmu Budaya Unilak .